Merancang Bangun Aplikasi Scanner Sebagai Penginputan Data Identitas Pada Gedung PT. HSH Menggunakan Teknologi OCR
Kata Kunci:
OCR, KTP, SIM, Akurasi, AplikasiAbstrak
Penelitian ini bertujuan untuk merancang dan membangun aplikasi scanner guna menginput data identitas secara otomatis di gedung PT. HSH, menggunakan teknologi Optical Character Recognition (OCR). Aplikasi ini dirancang untuk memproses informasi dari dokumen identitas seperti KTP dan SIM, dengan tujuan mempercepat waktu pelayanan dan meningkatkan efisiensi operasional. Proses pengembangan mencakup analisis kebutuhan, perancangan sistem, implementasi, dan pengujian aplikasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa aplikasi ini mampu mengurangi waktu input data secara signifikan dan mencapai akurasi lebih dari 95%. Implementasi aplikasi ini diharapkan dapat meningkatkan kualitas pelayanan di PT. HSH, mengurangi beban kerja manual, dan memungkinkan integrasi lebih lanjut dengan sistem manajemen data yang lebih komprehensif, sehingga memberikan manfaat yang lebih besar bagi perusahaan.